Kamu pasti sudah mendengar istilah webmail. Di beberapa perusahaan juga ada yang menggunakannya untuk media promosi. Meskipun begitu, masih banyak yang belum mengetahui apa itu webmail.
Sederhananya, webmail adalah layanan yang memungkinkan penggunanya mengakse email mereka. Webmail cocok digunakan untuk strategi marketing. Selain karena harga terjangkau, layanan tersebut juga bisa membuat perusahaan semakin terlihat profesional.
Dian artikel kali ini, kita akan membahas pengertian webmail, perbedaan webmail dan email, keuntungan, hingga fungsi-fungsinya. Karena itu, simak penjelasan berikut ini dengan seksama!
Apa itu Webmail?
Seperti yang sudah kita bahas tadi, webmail adalah layanan email yang ada di dalam cPanel website, dan bisa diakses menggunakan browser seperti Google, Mozilla Firefox, Chrome, Opera dan lain sebagainya.
Web Email atau webmail merupakan salah satu kategori dari website serti client email yang menggunakan halaman website sebagai platform atau media untuk mengelola email dari sisi client atau pengunjung.
Menurut sejarahnya webmail diprakarsai oleh Sabeer Bhatia dan Jack Smith, layanan email berbasis web ini pertama kali diluncurkan pada bulan Juli tahun 1996 dengan nama HoTMaiL.
Untuk penggunaannya sendiri, kamu tak perlu melakukan instalasi perangkat lunak. Cukup dengan melakukan sedikit konfigurasi saja, maka webmail siap digunakan. Dengan kemudahan dan keuntungan tersebut, kamu bisa mengaksesnya di semua perangkat tanpa harus menginstall ulang layanan.
Sedangkan kekurangan webmail yaitu, ketika akan mengakses email kamu harus senantiasa terhubung dengan jaringan internet.
Perbedaan webmail dan email yaitu, webmail merupakan layanan yang menyediakan email. Sedangkan email adalah pesan masuk maupun pesan yang kamu tulis untuk orang lain. Cukup mudah dipahami bukan?
Baca juga Atasi Email Spam dengan SpamExperts cPanel
Fitur-Fitur Webmail
Webmail dapat diakses di semua perangkat, baik PC hingga mobile. Di webmail versi mobile, email dapat diakses melalui browser atau aplikasi tambahan seperti Opera Mini.
Perlu diingat, ketika mengakses email melalui webmail biasakan untuk selalu logout jika kamu merasa perangkat yang digunakan tidak terlalu aman. Berikut ini fitur-fitur webmail yang harus kamu ketahui, yaitu:
- Mengirim email
- Membaca email
- Menghapus email
- Membalas email
- Menyimpan email
- Meneruskan email
- Mengembalikan email yang sudah terhapus ke tempat awal
- Menambahkan lampiran media, dokumen, audio dan video
- Mencetak email
Email reader biasa juga disebut dengan Mail User Agent atau email client adalah program komputer yang digunakan untuk mengelola email dari pengguna. Email client merupakan aplikasi untuk organisasi email maupun individu, bisa juga sebagai akaun email berbayar maupun gratis.
Simak juga Apa itu Microsoft Exchange? Baca Pengertian dan Cara Kerjanya
Keuntungan Webmail
Keuntungan webmail adalah pengguna dapat mengorganisasi atau mengatur email dengan leluasa dibandingkan dengan aplikasi email client. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan fitur fitur yang mungkin tak bisa didukung oleh email client seperti chat pada Yahoo dan Gmail.
Lalu, manfaat dari email client adalah pengguna dapat mengupdate inox terbaru tanpa harus mengeceknya secara manual. Bahkan, kamu juga bisa menggunakan email untuk kegiatan sehari hari, dengan fitur Google Suite, Zimbra Mail sehingga email hosting kamu bisa menggunakan nama email dengan domain sendiri.
Contoh Web Email dengan Domain Sendiri
Webmail adalah layanan email berbasis web yang bisa digunakan secara gratis, contohnya Yahoo dan Gmail. Namun, jika kamu ingin menggunakan layanan premium dengan domain webmail sendiri, di bawah ini adalah beberapa contoh layanan email yang bisa kamu pilih, yaitu:
- Zimbra Mail
- Google Suite/ G Suite
Kedua contoh diatas memiliki kelebihannya masing-masing tergantung kebutuhan. Semuanya sudah dilengkapi dengan fitur kalender, dan kolaborasi lainnya seperti layanan cloud untuk penyimpanan.
Baca selengkapnya Roundcube, Plugin Webmail yang Akan Memaksimalkan Email Bisnis
Webmail adalah Layanan yang Membantu
Nah itulah pembahasan mengenai webmail. Singkatnya, webmail adalah layanan email berbasis web yang bisa diakses menggunakan jaringan internet. Kamu bisa mengakses webmail dari semua perangkat, tanpa harus menginstall ulang softwarenya.
Keuntungan webmail bagi perusahaan cukup besar, salah satunya adalah memudahkan mengelola pesan masuk dan pesan keluar dengan terorganisir. Sebenarnya, webmail gratis. Namun jika ingin mendapatkan fitur tambahan lainnya kamu bisa mencoba webmail premium yang sesuai kebutuhan.