Share:

SERP adalah Hal Penting di Search Engine, Lalu Apa Perbedaan SEO dan SERP?

Daftar Isi

Ahrefs menyatakan jika sebanyak 75,1 % klik di halaman hasil pencarian datang dari hubungan SERP dan SEO, hasil organik dan berbayar serta fitur SERP. Namun, apa itu SERP? SERP adalah salah satu istilah dalam dunia website yang harus kamu ketahui.

Pada artikel kali ini kita akan membahas pengertian SERP, perbedaan SEO dan SERP. Penasaran? Langsung simak saja pembahasan di bawah ini!

Apa itu SERP?

SERP adalah singkatan dari Search Engine Engine Result Pages, atau bisa diartikan dalam bahasa Indonesia yaitu halaman hasil mesin pencarian. Apa yang dimaksud dengan mesin pencari? Search engine atau mesin pencari adalah sebuah platform yang digunakan untuk mencari suatu informasi.

Platform tersebut sering disebut dengan browser, terdapat berbagai macam browser seperti Chrome, Mozilla, Baidu dan masih banyak lagi. Sederhananya begini, kamu mencari informasi tentang “Bamaha Digital” kemudian akan muncul satu halaman dari hasil pencarian tersebut.

Maka halaman itu disebut dengan SERP. Contohnya seperti dibawah ini:

SERP adalah

Karena adanya kompetisi search engine marketing, itulah alasan mengapa kamu harus melakukan strategi sesuai algoritma yang ditentukan dan juga menerapkan strategi SEO (Search Engine Optimization).

Perbedaan SEO dan SERP

Search Engine Optimization atau SEO adalah salah satu optimasi yang dilakukan sesuai algoritma Google terbaru yang bertujuan untuk mendapatkan peringkat teratas di search engine (mesin pencarian).

Terdapat dua jenis optimasi SEO yang bisa dilakukan, yaitu SEO on page dan SEO off page. SEO on page meliputi semua strategi yang dilakukan di dalam website itu seperti artikel dan tampilan website.

Pasangan SEO off page merupakan sebuah strategi yang dilakukan diluar website, contohnya share artikel di media sosial, promosi yang dilakukan di dunia digital dan masih banyak lagi lainnya.

Untuk mengetahui cara kerja SEO dan penjelasan lengkap lainnya kamu bisa membaca di Apa itu SEO? Pengertian SEO,Contoh dan Cara Kerjanya

Lalu perbedaan antara SEO dan SERP adalah jika SEO merupakan strategi yang dilakukan untuk mendapatkan peringkat pertama di halaman mesin pencarian, sedangkan SERP merupakan halaman hasil mesin pencarian.

Sederhananya, SEO adalah caranya lalu SERP adalah hasilnya. Cukup mudah dipahami bukan?

Hubungan SERP dan SEO

Setelah mengetahui perbedaan SEO dan SERP, kini saatnya kamu mengetahui apa hubungan keduanya. Untuk memahaminya kamu bisa melihat grafik dibawah ini:

SERP adalah

Grafik tersebut merupakan perbandingan antara jumlah klik serta posisi konten dalam SERP. Ternyata, semua orang memilih halaman yang berada diawal dan di atas daripada halaman berikutnya.

Seperti yang disampaikan Ahrefs, jika website kamu berada di SERP ke 2 atau halaman ke 2 maka potensi konten tidak terlihat itu cukup besar. Maka kesimpulannya, posisi di SERP berhubungan dengan suksesnya optimasi SEO yang kamu lakukan.

Fitur SERP

Berdasarkan Search Engine Journal, terdapat beberapa fitur SERP yang harus kamu ketahui, yaitu:

1. Pay Per Click

SERP adalah

Fitur Pay Per Click bisa disebut juga dengan PPC merupakan salah satu fitur yang bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan posisi teratas di SERP. Sesuai namanya, kamu harus membayar mesin pencari untuk mendapatkan posisi itu.

Kamu bisa membaca penjelasan lengkapnya hanya di Pengertian PPC, Contoh dan Keuntungan dari Penggunaan Pay Per Click

2. Organic Search Result

SERP adalah

Organic search result adalah fitur yang paling sejalan dengan tujuan mesin pencari. Saat kamu mengetikkan keywords di browser, di SERP kamu akan menemukan konten yang relevan sesuai keinginan kamu.

3. Shopping Result

SERP adalah

Saat kamu mencari informasi tentang penjualan, maka SERP akan menampilkan barang sesuai yang kamu ketikkan. Shopping result merupakan salah satu fitur SERP yang mendukung kegiatan belanja kamu secara online.

4. Featured Snippets

Apakah kamu pernah melihat tampilan seperti di bawah ini ketika mencari suatu informasi? Jika iya, maka inilah contoh fitur dari SERP lainnya.

SERP adalah

Fitur tersebut memudahkan pengunjung mengetahui informasi tentang poin-poin terpenting sesuai informasi yang kamu cari.

Kesimpulan

Nah guys, itulah pembahasan mengenai SERP. Intinya, SERP adalah halaman hasil pencarian atau search engine paling recomended dan relevan dengan informasi yang kamu inginkan. Harapannya setelah membaca artikel ka ini, kamu bisa memahami apa itu SERP dengan benar.

Sehingga, kamu tidak salah paham antara SEO dan SERP. Dan lagi mesin pencarian itu selalu memberikan hasil terbaik agar pengunjung merasa terbantu dengan informasi yang diberikan. Itulah salah satu fungsi yang benar dari search engine, kecuali SEO sama dengan SERP. Padahal keduanya sangat berbeda.

Jika kamu memiliki pertanyaan, kritik dan saran jangan ragu untuk meninggalkan komentar di kolom yang sudah tersedia di bawah ya!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Perusahaan yang bergerak di bidang Website Development dan Digital Marketing sejak 2017. Dengan pengalaman unlimited feature & request, layanan yang Kami berikan adalah sesuai dengan permintaan Anda.

Layanan Kami

0857-3343-3146

Senin - Minggu 08.30 - 21.00 WIB

sales@bamahadigital.com

Informasi via email, kirim email

0857-3343-3146

Chat whatsapp admin

Ponorogo, Jawa Timur

Grand Lawu Residence, A7

© Copyright 2024 | BAMAHA DIGITAL | All Rights Reserved

Butuh Diskusi Terkait
Digital Marketing?

Dapatkan Konsultasi Gratis & Penawaran Terbaik dari tim kami dengan mengisi form berikut ini: