Share:

Top Rekomendasi Hosting Terbaik di Indonesia, Terbaru 2021!

Daftar Isi

Ketika memutuskan untuk membuat website, maka menemukan layanan web hosting terbaik merupakan salah satu hal yang penting.

Dengan banyaknya penyedia hosting, kamu mungkin akan kesulitan memilih mana yang paling baik diantara banyaknya layanan web hosting tersebut.

Tak usah khawatir, materi pembahasan kali ini adalah top rekomendasi hosting terbaik di Indonesia terbaru 2021. Penasaran apa saja? Simak baik-baik ya!

Apa itu Hosting

Sebelum melangkah ke rekomendasi layanan hosting terbaik, sebaiknya kamu mengerti apa itu hosting.

Hosting atau web hosting merupakan sebuah tempat di mana file dan data yang diperlukan website agar bisa disimpan, diakses serta dikelola melalui internet.

Jadi hosting sangat penting untuk pengguna website, karena tanpa hosting website tidak akan berjalan secara optimal.

10 Rekomendasi Hosting Terbaik di Indonesia

Setelah mengetahui pengertian hosting, kini saatnya mengetahui top rekomendasi hosting terbaik yang ada di Indonesia. Apa saja? Berikut ini lengkap dengan penjelasannya!

1. Niagahoster

Hosting Terbaik Niagahoster
Niagahoster

Semua orang tahu bahwa Niagahoster adalah hosting terbaik di Indonesia. Hosting tersebut telah dipercaya lebih dari 52.000 pelanggan yang membuktikan bahwa kualitas dan layanannya benar-benar baik.

Niagahoster menyediakan empat pilihan paket hosting, seperti Bayi, Pelajar, Personal dan bisnis. Keempat paket hosting tersebut dilengkapi dengan

Database, unlimited Bandwith dan juga gratis SSL selamanya.
Selain itu, kamu juga mendapatkan gratis domain untuk setiap paket hosting, kecuali paket Bayi.

Kelebihan Hosting Niagahoster:

  • Unlimited Database
  • Unlimited Bandwidth
  • Gratis Domain (kecuali paket bayi)
  • Unlimited Disk Space (kecuali paket bayi)
  • Unlimited Add on Domain (paket personal dan bisnis)
  • Gratis SSL selamanya
  • Bisa bayar hingga 3 tahun sekaligus
  • Support 24 jamGaransi 30 hari uang kembali jika tidak puas dengan pelayanannya
  • Pilihan paket bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget

Kekurangan hosting Niagahoster:

  • Bagi pemula, harganya bisa dibilang mahal.
  • Harus berlangganan cukup lama agar mendapat harga murah.

Harga Paket Hosting Niagahoster:

  • Paket Bayi (Termurah) Rp 9.834/bulan.
  • Paket Pelajar (Diskon up to 35%) Rp 40.128/bulan.
  • Paket Personal (Diskon up to 75.23%) Rp 26.563/bulan.
  • Paket Bisnis (Diskon up to 43%) Rp 84.246/bulan.

2. Exabytes 

Exabytes
Exabytes

Pada tahun 2001 Exabytes didirikan, sejak saat itu hingga kini web hosting tersebut telah dipercaya lebih dari 100.000 pengguna di 121 negara, mengelola lebih dari 1000 server dengan 100.000 lebih situs web serta lebih dari 1.000.000 akun email.

Kemudian pada akhir 2016, tepatnya bulan April Exabytes secara resmi masuk ke Indonesia.

Web hosting tersebut menggunakan data center NEX Data Center, sebuah data yang menyediakan premium neutral-carrier colocation server, dimana data tersebut diklaim data terbaik di Indonesia.

Berikut adalah beberapa kelebihan Exabytes:

  • Memberikan garansi waktu yang sangat panjang, yaitu 100 hari.
  • Rata-rata waktu response cukup rendah.
  • Di paket termurah (Ebiz Lite) jumlah resource cukup besar.
  • Gratis domain jika berlangganan minimal 1 tahun.
  • Dukungan teknis 24 Jam x 7 hari

Kekurangan Hosting Exabytes:

  • Rata-rata uptime kurang baik (99,67%)
  • Rata-rata speed lambat (1,41 detik)

Terdapat tiga jenis hosting, yaitu:

1.Web Hosting, cocok untuk website pribadi atau UKM. Berikut harganya:

Harga Paket Web Hosting Exabytes
Harga Paket Web Hosting Exabytes

2. Hosting Premium SSD, cocok untuk website toko online. Berikut harganya:

Daftar Harga Hosting Premium SSD Exabytes
Daftar Harga Hosting Premium SSD Exabytes

3. Web Hosting (Windows), cocok untuk ASP.NET, ASP atau MS-SQL. Berikut harganya:

Daftar Harga Web Hosting (Windows) Exabytes
Daftar Harga Web Hosting (Windows) Exabytes

3. IDWebHost

Hosting IDwebhost
Hosting IDwebhost

Salah satu rekomendasi hosting terbaik lainnya yaitu IDWebHost, yang sudah beroperasi sejak 2004. Selain menyediakan domain murah IDWebHost juga memiliki layanan hosting murah mulai dari 9 ribu per bulan.

Menariknya, IDWebHost juga memberikan domain gratis seumur hidup untuk paket Awesome dan Fantastic. Jadi kamu cukup membayar biaya hostingnya saja, tak perlu membayar biaya perpanjangan domain setiap tahunnya.

Berikut kelebihan hosting Idwebhost:

  • Unlimited Bandwidth
  • Gratis domain kecuali paket Charming
  • Gratis domain seumur hidup untuk paket Awesome dan Fantastic
  • Grati SSL
  • Gratis migrasi
  • Uptime server 99,9%
  • Berpengalaman lebih dari 15 tahun
  • Dipercaya lebih dari 100.000 pelanggan
  • Garansi 30 hari uang kembali
  • Support fast response 24 jam

Kekurangan hosting IDWebHost:

  • Paket Charming dan Cute tidak menggunakan cPanel.
  • Tidak unlimited space.

Paket Harga Hosting IDWebHost:

Daftar Harga Hosting IDwebhost
Daftar Harga Hosting IDwebhost

4. Dewa Web

Hosting DewaWeb
Hosting DewaWeb

Didirikan pada tahun 2014, Dewaweb menyediakan layanan web hosting, content delivery dan could infrastructure.

Kelebihan Hosting Dewaweb:

  • Cloud hosting pertama di Indonesia yang mendapatkan sertifikat ISO/IEC 27001:2013.
  • Layanan support 24 jam.
  • Memberikan garansi uang kembali.
  • Gratis domain untuk setiap pembelian paket hosting tahunan.
  • Guaranteed resource
  • Menggunakan solid state drive (SSD)
  • Time machine backup
  • Support GIT, akses SSH dan Composer
  • Bantuan migrasi hosting gratis
  • Free SSL
  • Gratis hosting untuk organisasi non-profit
  • VIP partner program
  • Affiliate program

Kekurangan hosting Dewaweb:

  • Jumlah akun email dan database dibatasi untuk setiap paket hosting.
  • Cloud hosting Dewaweb tidak support Node .js.

Terdapat dua jenis paket hosting, yaitu Personal & SMB dan Corporates, masing-masing memiliki jenis hosting berbeda. Berikut harganya.

1.Personal & SMB

Daftar Paket dan Harga Hosting DewaWeb Personal
Daftar Paket dan Harga Hosting DewaWeb Personal

2. Corporates

daftar Paket dan Harga Hosting DewaWeb Corporates
daftar Paket dan Harga Hosting DewaWeb Corporates

5. IdCloudHost

Hosting Idcloudhost
Hosting Idcloudhost

IDCloudHost didirikan pada tahun 2015 tepatnya pada bulan Juni. Meskipun baru berusia 6 tahun, tetapi dalam kurun waktu tersebut mereka mengklaim telah memiliki jumlah pengguna lebih dari 90.000 pelanggan dari seluruh Indonesia dan mancanegara.

Kelebihan Hosting IdCloudHost:

  • Layanan support cukup baik dan cepat
  • Harga hosting murah
  • Memiliki fitur backup
  • Gratis domain
  • Gratis migrasi atau transfer hosting
  • Memiliki program beasiswa, NGO digital, eka bima dan program pesantren
  • Memiliki dua control panel

Kekurangan Hosting IdCloudHost:

  • Rata-rata page load time “OK” (1,07 detik)
  • Durasi garansi hanya 10 hari saja.

Untuk Harga paket hosting  IDCloudHost bermacam-macam, mulai dari Rp 9.000,- hingga yang paling mahal. Lebih jelasnya kunjungi langsung ke IDCloudHost langsung ya!

6. JakartaWebHosting

 

Jakarta Hosting
Jakarta Hosting

Didirikan pada tahun 2002 di Amerika Serikat, lalu masuk secara resmi ke Indonesia pada tahun 2009, tepatnya di Jakarta. Jasa hosting tersebut memiliki perusahaan di Amerika Serikat, Australia dan Malaysia.

Dengan banyaknya kelebihan yang dimiliki, tak salah jika JakartaWebHosting masuk ke top rekomendasi hosting terbaik di Indonesia.

Kelebihan JakartaWebHosting:

  • Live chat dan support selama 24 jam
  • Banyak hosting website dalam satu rekening
  • Didukung oleh tim yang handal dan solis
  • Team support memiliki sertifikat seperti MCP, MSCE dan RHCE
  • Bukan reseller, namun memiliki data center sendiri
  • Jaminan server 99.9%
  • Garansi 30 hari uang kembali
  • Control panel mudah digunakan

Kekurangan JakartaWebHosting:

  • Kinerja kurang optimal

Daftar Harga JakartaWebHosting:

Daftar Harga Jakarta Hosting
Daftar Harga Jakarta Hosting

7. Domainesia

Hosting Domainesia
Hosting Domainesia

Tak hanya menjual domain, DomaiNesia juga menawarkan beberapa paket hosting. Kamu bebas memilih server yang akan digunakan. Karena mereka menyediakan server Indonesia, Singapura, Jepang, Amerika dan Inggris.

Kelebihan Hosting DomaiNesia:

  • Banyak pilihan server
  • Garansi uptime 99,99%
  • Menggunakan teknologi SSD yang membuat website lebih cepat diakses
  • Setiap paket hosting dilengkapi dengan anti malware dan antivirus
  • Unlimited bandwidth
  • Unlimited email
  • Gratis domain (kecuali paket extra)
  • Banyak pilihan paket sesuai kebutuhan

Kekurangan Hosting DomaiNesia:

  • Paket bisnis lumayan mahal
  • Tidak unlimited space

Daftar Harga Hosting DomaiNesia:

1.Hosting StartUp

Daftar harga Hosting DomaiNesia untuk Startr Up
Daftar harga Hosting DomaiNesia untuk StartUp

2. Hosting untuk WordPress

Harga Paket Hosting DomaiNesia untuk WordPress
Harga Paket Hosting DomaiNesia untuk WordPres

8. Master Web

Hosting Masterweb
Hosting Masterweb

Pada tahun 2019, MasterWeb telah diakuisisi oleh PT Exabytes Capital Group sebagai bagian dari perusahaan mereka.

MasterWeb sendiri sudah berkecimpung di dunia web hosting ada tahun 1996, dimana pada tahun tersebut belum banyak persaingan di bisnis yang sama dan konsep pencarian Google tak serumit sekarang.

Kelebihan Hosting MasterWeb:

  • Paket hosting dengan kategori lengkap
  • Server berada di titik akses internasional
  • Web builder dan domain gratis

Kekurangan Hosting MasterWeb:

  • Layanan pelanggan kurang suportif
  • Paket tanpa garansi

Daftar Harga Hosting MasterWeb:

1. Hosting Ukm

Harga Paket Hosting Hosting UKM Terbaik Dengan cPanel MasterWeb
Harga Paket Hosting Hosting UKM Terbaik Dengan cPanel MasterWeb

2. Hosting Bisnis Plesk

Harga Paket Hosting Bisnis Plesk MasterWeb
Harga Paket Hosting Bisnis Plesk MasterWeb

3. Hosting Bisnis

Harga Paket Hosting Bisnis MasterWeb
Harga Paket Hosting Bisnis MasterWeb

9. DewabiZ

Hosting Dewabiz
Hosting Dewabiz

Beroperasi sejak tahun 2016, DewabiZ ikut meramaikan industri web hosting di Indonesia. Meskipun tergolong baru, web hosting satu ini memiliki beberapa kelebihan yang biasa menjadi referensi pilihan kamu.

Kelebihan Hosting Dewabiz:

  • Garansi 30 hari
  • Gratis backup mingguan
  • Gratis transfer hosting
  • Tersedia pembayaran secara bulanan

Kekurangan Hosting Dewabiz:

  • Tidak memiliki fitur gratis domain untuk paket starter pro
  • Layanan support customer belum maksimal

Daftar Harga Hosting Dewabiz:

Daftar Harga Hosting Dewabiz
Daftar Harga Hosting Dewabiz

10. Hawkhost

Hosting Hawkhost
Hosting Hawkhost

Perusahaan hosting yang tersebar di manca negara ini didirikan pada tahun 2004 lalu. Negara tersebut yaitu New York, Dallas, Amsterdam, Log Angeles, Singapura, Toronto, China dan Hongkong.

Kantor pusatnya terletak di Kanada, tepatnya di Fergus Ontario, Tower St South 710. Dilihat dari banyaknya perusahaan cabang di berbagai negara, maka bisa disimpulkan jika jasa hosting satu ini memiliki kualitas yang baik.

Kelebihan Hosting Hawkhost:

  • Harga lebih murah
  • Server lokasi cukup terjangkau
  • Server yang digunakan cukup unggul, yaitu cloudlinux, SSD, intel xeon processor, DNS, memori minimal 232 GB dan 1 GB port serta server cadangan.
  • Informatif dan komunikatif

Kekurangan Hosting Hawkhost:

  • Layanan live chat kurang maksimal
  • Komunikasi terbilang lambat

Daftar Harga Hosting Hawkhost:

1.Shared Web

Daftar Harga Shared Web Hosting HawkHost
Daftar Harga Shared Web Hosting HawkHost

2. Semi Dedicated

Daftar Harga Hosting Semi Dedicated Hosting HawkHosting
Daftar Harga Hosting Semi Dedicated Hosting HawkHosting

Kesimpulan

Itulah 10 top rekomendasi hosting terbaik yang ada di Indonesia, terbaru 2021. Pastinya masing-masing jenis hosting tersebut diatas memiliki kelebihan dan kekurangan, pastikan untuk memilih hosting yang sesuai dengan kebutuh dan budget kamu.

Penting: Agar lebih jelas mengenai informasi dari jenis dan paket jasa web hosting yang ditawarkan, kamu bisa langsung menuju link hosting yang ingin kamu tuju!

Jika kamu sudah memilih diantara hosting tersebut diatas tinggalkan komentar di kolom yang tersedia di bawah ya, mari kita diskusikan bersama-sama.

Jika sudah membeli hosting terbaik, jangan lupa mengamankan website agar blog atau website kamu berjalan secara optimal.

Bagaimana caranya? Baca Tips Meningkatkan Keamanan Website Terbaru 2021 atau menambah fitur Top 11 Plugin Security WordPress Terbaik 2021! dan memaksimalkannya dengan Menambah Keamanan URL Login WordPress dengan Cara Ini! agar lebih jelas dan paham!

Apakah kamu puas dengan top rekomendasi hosting terbaik di Indonesia tersebut diatas? Jika puas jangan lupa share ke teman-teman agar mereka mendapatkan informasi yang bermanfaat. Salam sukses, Bamaha Digital!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Perusahaan yang bergerak di bidang Website Development dan Digital Marketing sejak 2017. Dengan pengalaman unlimited feature & request, layanan yang Kami berikan adalah sesuai dengan permintaan Anda.

Layanan Kami

0857-3343-3146

Senin - Minggu 08.30 - 21.00 WIB

sales@bamahadigital.com

Informasi via email, kirim email

0857-3343-3146

Chat whatsapp admin

Ponorogo, Jawa Timur

Grand Lawu Residence, A7

© Copyright 2024 | BAMAHA DIGITAL | All Rights Reserved

Butuh Diskusi Terkait
Digital Marketing?

Dapatkan Konsultasi Gratis & Penawaran Terbaik dari tim kami dengan mengisi form berikut ini: