Untuk menekan penyebaran virus COVID-19 di berbagai daerah, pemerintah meminta seluruh institusi pendidikan untuk melaksanakan pembelajaran jarak jauh atau PJJ. Walaupun berdampak positif, langkah ini tetap menimbulkan tantangan tersendiri.
Perubahan aktivitas belajar bukan hal yang mudah. Peserta didik dan pengajar harus bisa beradaptasi dengan kegiatan belajar dan mengajar tanpa bertatap muka. Karena tanpa strategi yang tepat, belajar bisa saja menurun.
Karena itu, saat ini website e-learning merupakan platform yang bisa dibilang cukup penting saat ini. Namun, apakah kamu sudah mengerti apa itu e-learning?
Jika belum, maka simak artikel kali ini dengan serius karena kita akan membahas semua tentang website e-learning, mulai dari pengertian hingga contoh e-learning gratis untuk sekolah maupun kampus. Simak baik-baik ya!
Pengertian Website E-Learning
E-learning adalah sebuah proses pembelajaran berbasis digital atau elektronik. Salah satu platform yang digunakan adalah website, dan medianya berupa perangkat komputer maupun mobile.
Penyajian website e-learning bisa menjadi lebih interaktif karena materi pembelajaran dan informasi-informasi tentang sekolah maupun perkuliahan bisa real-time. Dengan adanya platform ini, tak menutup kemungkinan pembelajaran daring akan lebih mudah dilakukan.
Contoh Situs dan Aplikasi E-Learning untuk Sekolah
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi contoh aplikasi dan website e-learning dari Kemendikbud yang bisa kamu gunakan untuk menunjang kegiatan belajar dari rumah. Apa saja?
1. Ruangguru
Siapa yang tidak mengetahui aplikasi Ruangguru? Aplikasi e-learning ini sudah digunakan lebih dari 22 juta pelajar dan lebih dari 300.000 guru di seluruh Indonesia. Dan materi pembelajaran yang ditawarkan lebih dari 100 bidang pelajaran.
Ruangguru menawarkan berbagai fitur belajar berbasis digital, seperti kelas virtual, platform ujian online, marketplace les privat, video belajar berlangganan dan konten-konten pendidikan lainnya.
Baca juga Apa itu Marketplace? Baca Pengertian, Jenis Lengkap dengan Contohnya
2. Quipper
Tak kalah berkualitas dari situs e-learning sejenisnya, Quipper sudah digunakan lebih dari 5 juta pelajar dan 350.000 tenaga pelajar yang siap membantu.
Quipper menawarkan berbagai fitur menarik, seperti sistem manajemen belajar untuk siswa dan guru, e-learning berbasis video, portal informasi kampus dan layanan premium interaktif bernama Bimbingan Online dan Tanya Tutor.
3. Zenius
Zenius mendukung pembelajaran daring dengan berbagai materi yang mengutamakan logika, rasionalitas, pemahaman ilmu pengetahuan secara menyeluruh dan cara berpikir kritis. Pembelajaran tersebut mampu membuat siswa menikmati proses belajarnya.
Simak juga 9 Peluang Bisnis Online Terbaru yang Sangat Menguntungkan, Apa Saja?
4. Cakap
Aplikasi ini menyediakan layanan belajar bahasa Inggris, Jepang dan Mandarin. Terdapat pelbagai fitur dengan nama unik yang ditawarkan Cakap, seperti Cakap live, Cakap group, Cakap private dan Cakap chat.
5. Sekolahmu
Aplikasi ini menawarkan pembelajaran secara digital dengan struktur kurikulum yang fleksibel dan personal. Semua program yang ada di aplikasi ini berbasis kompetensi, pengerjaannya juga dipersonalisasi sejak pemilihan program hingga penilaian yang mumpuni.
6. Bahaso
Kamu senang belajar bahasa Inggris? Maka aplikasi ini merupakan pilihan yang tepat. Karena Bahaso menawarkan layanan belajar bahasa Inggris dengan interaktif. Fitur-fiturnya diberi nama yang unik, seperti Bahaso Lesson, Bahaso Talk dan Bahaso Quiz.
Baca selengkapnya Pengertian Internet, Sejarah, Manfaat dan Perbedaannya dengan Intranet
Sebenarnya selain keenam aplikasi dan website e-learning tersebut diatas, masih ada beberapa rekomendasi lainnya yang bisa kamu coba, yaitu:
7. Akses Rumah Belajar
8. Akses Google G Suite for Education
9. Akses Kelas Pintar
10. Akses Microsoft Office 365
Kesimpulan
Nah guys, itulah pembahasan tentang website e-learning. Semua rekomendasi situs dan aplikasi e-learning tersebut bisa kamu manfaatkan untuk menunjang belajar, agar mendapatkan nilai yang sempurna.
Selain untuk mendapatkan nilai yang sempurna, penting juga memahami materi dari pembelajaran yang dilakukan walaupun tidak dijelaskan secara langsung oleh guru.
Jika kamu memiliki pertanyaan, kritik maupun saran jangan ragu untuk meninggalkan komentar di kolom yang sudah tersedia ya! Terimakasih dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.